Komitmen Diri pada Fakultas Psikologi USU
KOMITMEN DIRI
Bismillahirrohmanirrohim.
Assalamu’alaikum Wr. Wb.
Nama saya adalah Triana Hamidah, saya merupakan salah satu mahasiswi Fakultas Psikologi Universitas Sumatera Utara. Saya adalah pemimpin bagi diri saya sendiri dan tidak menutup kemungkinan untuk menjadi pemimpin bagi orang lain, karena saya mengetahui bahwa setiap manusia merupakan pemimpin bagi dirinya sendiri. Berbicara tentang pemimpin, maka akan berbicara tentang kewajiban dan tanggung jawab pula. Seorang pemimpin yang bijaksana akan melaksanakan kewajiban serta menerima hak sesuai kadar yang telah ia lakukan, serta bertanggung jawab atas apa yang telah ia lakukan baik itu bersifat positif ataupun negatif. Ketika seorang manusia yakin bahwa ia mampu menjadi pemimpin, maka akan ada komitmen atau janji yang tercipta untuk kemudian dilaksanakannya dalam kepemimpinannya tersebut.
Komitmen seorang pemimpin harusnya dapat terlaksana dengan sebaik mungkin. Meskipun tidak mampu mendapatkan hasil yang sempurna, setidaknya masih ada niat dan keinginan agar dapat tercapainya suatu komitmen. Disini saya akan membuat beberapa komitmen sehubungan dengan ketidakhadiran saya pada kegiatan gerak jalan yang dilakukan oleh Universitas Sumatera Utara dalam memperingati Dies Natalis USU ke-60 yang diadakan pada beberapa waktu lalu. Komitmen yang saya buat merupakan salah satu bentuk pertanggungjawaban terhadap ketidakhadiran saya pada waktu itu, diantaranya :
1. Mematuhi peraturan perkuliahan yang telah ditetapkan oleh Fakutas Psikologi Universitas Sumatera Utara.
2. Mematuhi peraturan perkuliahan yang telah ditetapkan oleh para dosen pembimbing pada tiap-tiap mata kuliah.
3. Berusaha menerapkan 3S yaitu seyum, sapa, salam.
4. Menjaga etika didalam maupun diluar Fakultas Psikologi Universitas Sumatera Utara.
5. Berpartisipasi dalam kegiatan yang dilaksanakan Fakultas Psikologi, Universitas Sumatera Utara
Beberapa hal diatas adalah beberapa komitmen yang telah saya buat untuk selanjutnya dapat saya pertanggung jawabkan terhadap Pembantu Dekan III, terutama terhadap diri saya sendiri. Berusaha memulai dan melalui komitmen dengan bismillah, semoga Allah swt meridhoi niat saya. Amin.
Wassalamu’alaikum Wr. Wb
Tidak ada komentar:
Posting Komentar